BELAJAR HURUF HANGEUL (한 글)
1. Abjad Huruf Korea (Han-gul)
Nama resmi huruf korea adalah Han-gul. Han-gul diciptakan oleh Raja Agung Sejong, raja keempat kerajaan Joseon pada tahun 1443. Sebelum diciptakannya Han-gul, pernah ada sistem abjad Korea yang disebut “I-du”. Akan tetapi sistem ini tidak begitu sistematis kalau dibandingkan dengan Han-gul. Sejak tahun 1948, pemerintah Republik Korea menetapkan pemakaian Han-gul dalam dokumen-dokumen resmi dan buku-buku pelajaran.
Abjad huruf Korea adalah 24 buah, yaitu 10 vokal dan 14 konsonan.
Vokal : ᅡ ᅣ ᅥ ᅧ ᅩ ᅭ ᅮ ᅲ ᅳ ᅵ
Konsonan : ᆨ ᆫ ᆮ ᆯ ᆷ ᆸ ᆺ ᆼ ᆽᄎ ᆿ ᇀ ᇁ ᇂ
Bahasa Korea membentuk satu suku kata dengan “konsonan + vokal” atau “konsonan + vokal + konsonan final”. Dengan lain perkataan, konsonan atau vokalnya sendiri tidak boleh berbunyi.
2. Cara dan Susunan Menulis Huruf Korea
Cara menulisnya dimulai dari kiri ke kanan atau dari atas ke bawah.
2.1 Vokal
아 (a) : ᆼ 이 아 seperti ayah
야 (ya) : ᄋ 이 아 야 seperti ayah
어 (eo) : ᄋᄋ 어 seperti sun (Inggris)
여 (yeo) : ᄋ 여 seperti shuttle (Inggris)
오 (o) : ᄋ ᄋ 오 seperti orang
요 (yo) : ᄋ ᄋ 요 seperti gotong royong
우 (u) : ᄋ 으 우 seperti susu
유 (yu) : ᄋ 으 우 유 seperti kayu
으 (e) : ᄋ 으 seperti sepeda
이 (i) : ᄋ 이 seperti gigi
2.2 Konsonan
ᄀ (k,g) : 가 (ga) 고 (go)
ᆫ (n) : 나 (na) 누 (nu)
ᄃ (t,d) : 다 (da) 더 (deo)
* Untuk suku kata yang menggunakan vokal ᅡ ᅣ ᅥ ᅧ ᅵ gabungan konsonan dan vokal dilakukan secara berderet.
Contoh : 나 냐 너 녀 니
Untuk suku kata yang menggunakan vokal, ᅩ ᅭ ᅮ ᅲ ᅳ gabungan konsonan dan vokal dilakukan secara bersusun.
Contoh : 도 됴 두 듀 드
ᄅ(l,r) : 라 (ra) 리 (ri)
ᄆ (m) : 마 (ma) 모 (mo)
ᄇ (p,b) : 바 (ba) 보 (bo)
* Kalau ᄅ dipakai sebagai konsonan final, ‘ᄅ’ berbunyi (l).
Contoh : 길(gil) jalan, bukan (gir)
ᄉ (s,sh) : 사 (sa) 수 (su)
ᄋ (ng) : 강 (gang) 공 (gong)
ᆽ (ja) : 자 (ja) 저 (jeo)
ᄎ (ch) : 차 (cha) 초 (cho)
* Kalau ‘ᄋ’ terletak di depan atau di atas satu suku kata, bunyi (ng)nya lebar.
Contoh : 강 (gang) sungai
육 (yuk) enam bukan (nyuk)
아 (a) Ah! bukan (nga)
ᄏ(kh) : 카 (kha) 코 (kho)
ᄐ (th) : 타 (tha) 토 (tho)
ᄑ(ph) : 파 (pha) 피 (phi)
ᄒ(h) : 하 (ha) 후 (hu)
2.3 Konsonan Ganda (Tegangan)
ᄁ (k) 까 (ka) seperti kulit
ᄄ (t) 따 (ta) seperti tanah
ᄈ (p) 빠 (pa) seperti pasar
ᄊ (ss) 싸 (ssa) lebih tegang daripada (s) dalam sarang
ᄍ (c) 짜 (ca) seperti mencari
2.4 Gabungan Vokal
애 (ae) : 아 애 seperti cap (Inggris)
얘 (yae) : 아 야 얘
에 (e) : 어 에 seperti ejaan
예 (ye) : 어 여예 seperti yes (Inggris)
외 (oe) : 오 외 seperti o dalam bahasa Jerman
와 (wa) : 오 외 와 seperti warung
왜 (wae) : 오 외 와 왜
워 (wo) : 으 우 워 seperti walk (Inggris)
웨 (we) : 으 우 워 웨 seperti wesel
위 (wi) : 으 우 위 seperti u dalam bahasa Perancis
의 (ci) : 으 의
2.5 Cara Membaca Konsonan Final
2.5.1 Kalau konsonan ᄃ,ᄉ,ᄊ,ᄌ,ᄎ,ᄒ dipakai sebagai konsonan final, semua konsonan ini berbunyi (t).
Contoh : 맞 (mat) 겠 (get) 및(bit)
2.5.2 Konsonan lainnya berbunyi nilai bunyi yang asli.
Contoh :각 (gam) 상 (sang) 술 (sul)
2.5.3 Konsonan final diikuti konsonan ‘ᄋ’ cara membacanya dilakukan seperti ‘liaison’ dalam bahasa Perancis.
Contoh : 밤 (bab) 밤을 (ba-bē)
당신 (dangsin) 당신이 (dang-si-ni)
3. Struktur Kalimat
Kalimat bahasa Korea bisa dibagi dalam : bagian pokok kalimat dan bagian predikat.
이 것 은 책 이 다
Bagian pokok kalimat Bagian predikat
이것…………………. ini (kata ganti petunjuk)
은…………………….. tidak berarti (kata bantu subjek)
책…………………….. buku (nominal)
이다 ………………… adalah (verba penghubung, kopula)
Komentar
Posting Komentar